Kamaluddin Kadir Pimpin Rapat Persiapan Pelantikan Pengurus Cabang Percasi Parepare Periode 2022-2026

Kosongsatunews.com – Parepare, Rapat Pengurus Percasi Parepare Persiapan Pelantikan Pengurus dan Turnamen Catur di laksanakan, di cafe ruang seduh, rabu (20/7/2022)

Rapat ini dipimpin langsung oleh ketua Percasi Parepare Dr. Kamaluddin Kadir, dan dihadiri semua pengurus inti percasi kota Parepare

Hasil keputusan rapat, menetapkan tanggal 23 Juli 2022 sebagai hari pelantikan pengurus baru percasi kota Parepare periode 2022 – 2026, bertempat di Aula Dinas Pendidikan Parepare, jalan pettana rajeng, urai DR Kamaluddin kadir yg juga anggota legislatif DPRD kota Parepare.

“Rencana pelantikan akan dihadiri ketua percasi sulsel, Dr. Hamka SH, MH dan dilanjutkan pembukaan turnamen catur cepat” Katanya

Turnamen catur cepat sekota Parepare tidak dipungut uang pendaftaran dan mempertandingkan kelompok yunior putera dan Puteri umur 8 hingga 16 tahun, dan kelompok umur 16 tahun keatas, turnamen ini terlaksana selama dua hari, yaitu tanggal 23 – 24 Juli 2022, pemenang turnamen ini akan memperoleh piala, piagam dan uang pembinaan, ungkap Dr. Kamaluddin Kadir (*asp)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *