KOSONGSATUNEWS.COM – Organisasi Palang Merah Remaja atau PMR unit 347 milik SMP Negeri 24 Makassar yang juga merupakan salah satu kegiatan ekstrakurikuler sekolah terus mendapat dukungan dalam setiap aktivitas-aktivitas yang dilakukan.
Terbukti belum lama ini, peserta didik yang tergabung sebagai anggota PMR-PMI angkatan ke 6 telah resmi dikukuhkan di lapangan sekolah setempat pasca upacara bendera hari Senin 4 September 2023. Acara pengukuhan dilakukan langsung oleh Muhammad Ashar, S.Pd M.Pd selaku Kepala UPT SPF SMPN 24 Makassar.
Tujuan dari kegiatan pengukuhan ini, selain merupakan salah satu kegiatan wajib yang dilakukan setahun sekali. Juga bertujuan untuk membangun karakter bagi calon anggota PMR sekaligus mengesahkan peserta pengukuhan menjadi anggota PMR Madya SMP Negeri 24 yang resmi.
Kepala UPT SPF SMPN 24 Makassar menyampaikan, tahun ini anggota PMR baru yang telah dikukuhkan sebanyak 35 orang. Pengukuhan dilakukan sebagai tindak lanjut setelah mereka mengikuti serangkaian pendidikan dan latihan dasar (Diklatsar) kepalangmerahan yang telah dilaksanakan sebelumnya.
Selain itu, ia juga menyampaikan bahwa kegiatan yang diikuti anggota PMR dari awal sampai akhir berupa pendidikan indoor maupun outdoor. Dimana pendidikan indoor, pelaksanaannya dilakukan di sekolah selama empat hari pada tanggal 12,13,19 dan 20 Agustus 2023. Sementara pendidikan outdoor digelar pada 25 hingga 27 Agustus 2023. Kegiatan ini dilaksanakan selama tiga hari di lokasi kawasan Benteng Somba Opu.
Lebih lanjut disampaikan bahwa kegiatan PMR tidak saja sebagai wadah pembinaan dan pengembangan akan tetapi gerakan sosial untuk menanamkan prinsip kemanusiaan juga solidaritas dalam membantu sesama.
Pada kesempatan ini, ia turut memberikan selamat dan menyampaikan harapannya kepada siswa siswi yang sudah dikukuhkan sebagai anggota PMR SMPN 24 tahun 2023. Dikatakannya, sebagai relawan muda, semoga amanah yang telah dipercayakan bisa bermanfaat dan kedepan bisa mencetak prestasi di event kepalangmerahan yang diadakan.
“Saya berharap anggota PMR yang dikukuhkan senantiasa memiliki sikap kepedulian kepada sesama dan siap selalu memberi pertolongan pertama kepada sesama khususnya dalam lingkungan sekolah”, pesan pria kelahiran Bone Sulsel. (#RR)