GOWA – Dr H Usman Lonta MPd yang Caleg DPR-RI No 5 Dapil Sulsel 1, malam ini kembali memberikan pencerahan atau pun arahan-arahan tentang politik edukasi.
Hal ini hampir tiap malam dilakukan, ketika dia ada di rumahnya, di Jalan Kasomberang, Sungguminasa, Kabupaten Gowa.
Pemilu ini diadakan, tuturnya, bukan hanya untuk menjalankan kewajiban dari pemerintah sebagai pengejawantahan dari peraturan perundang-undangan yang ada.
Tetapi, agar ada sirkulasi elit yang tentunya akan bermuara membawa manfaat atau pun kemaslahatan umum.
Olehnya itu, lanjutnya, para pemilih (rakyat) dituntut bukan hanya datang saja memilih di TPS karena menindaklanjuti haknya sebagai warga negara untuk memberikan pilihannya.
Tapi, para pemilih sangat diharapkan memilih Caleg guna duduk di legislatif, dengan minimal modal Caleg tersebut, yakni mampu mensejajarkan jabatan legislatifnya dengan eksekutif.
Usman mengungkapkan, yang mau dibangun adalah komitmen dan bukan transaksi. Ketika komitmen dibangun maka sekiranya sang Caleg ini terpilih dan duduk di legislatif, tentunya dirinya akan menindaklanjuti komitmen yang ada.
Salah satunya, adalah dapat menindaklanjuti aspirasi dari para konstituennya.
“Jika kalian memilih Caleg untuk didudukkan di dewan maka dia harus mampu menegur Bupati bagi DPRD kabupaten. Juga dapat menegur dan mengarahkan atau mampu memberi saran ke Gubernur bagi DPRD Provinsi. Begitu pun yang akan duduk di DPR-RI, tentunya yang mampu menegur dan memberikan saran ke Presiden. Jika hal tersebut tak dapat dia lakukan, maka tentunya agak menggelikan ketika hadir/duduk di dewan,” jelas Dr H Usman Lonta MPd, di Jalan Kasomberang, Sungguminasa, Rabu Malam (24/01).
SYAHRIR AR