Tidak Pernah Melanggar, I Gede Caya Diberikan Pangkat Pengabdian
Selamat! Ka SPKT 1 Polsek Panca Lautang Sidrap Diberikan Pangkat Pengabdian
KOSONGSATUNEWS.COM,SIDRAP — Polres Sidrap menggelar upacara kenaikan pangkat (Korp Raport) pengabdian di halaman Mapolres Sidrap, Jalan Bau Massepe Nomor 1 Pangkajene, Kecamatan Maritenggae, Sidrap, Rabu, 9 September 2020.
Upacara dipimpin langsung Kapolres Sidrap, AKBP Leonardo Panji Wahyudi dihadiri Wakapolres Sidrap, Kompol Ishak Ifa, para PJU, Kapolsek jajaran dan anggota Polres Sidrap.
Pemberian pangkat pengabdian itu diberikan kepada I Gede Caya kepala SPKT 1 Polsek Panca Lautang. Pangkat sebelumnya adalah Aiptu kini dinaikkan pangkatnya menjadi IPDA.
Kapolres Sidrap, AKBP Leonardo Panji Wahyudi mengatakan, kenaikan pangkat bukan merupakan hak bagi anggota polri.
Namun kenaikan pangkat pada dasarnya adalah wujud penghargaan atas prestasi kerja dan jerih payah yang telah dilakukan selama ini.
“Perlu diketahui bahwa pemberian penghargaan pengabdian ini hanya diberikan kepada anggota yang selama masa dinasnya tidak perna melakukan pelanggaran baik pidana maupun pelanggaran disiplin dan kode etik Polri,” tandasnya. (M. Darwis)