BIN Sulbar Target Vaksin 30.000 Warga Perbulan

KOSONGSATUNEWS.COM, MAJENE – Badan Intelijen Negara (BIN) daerah Sulawesi Barat mengadakan vaksinasi Covid-19 secara massal, Sabtu (22/1/2022)

Vaksinasi tersebut diikuti siswa di Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 1 Majene.

Kepala BIN Sulbar, Sudadi, mengatakan, vaksinasi ini dilakukan untuk mendukung upaya pemerintah Kabupaten Majene meningkatkan capaian vaksinasi.

Serta untuk mencapai target vaksinasi yang ditetapkan 30 ribu warga Sulbar per bulan.

“Kami melakoni akselerasi target kami untuk Januari 30 ribu dan sudah tercapai sekitar 60 persen untuk seluruh Sulbar,” ujar Sudadi.

Lebih lanjut Kepala BIN Sulbar tersebut mengatakan vaksinasi massal juga dilakukan di seluruh kabupaten di Sulbar dengan koordinasi bersama TNI, Polri, Dinas kesehatan dan Pemerintah Daerah.

Sudadi BIN Sulbar,Hj.Atika Camat Banggae,Asriadi Ali S.pd M.pd Kepsek SMP negeri 1 Majene.

“Tidak hanya di Majene tapi seluruh Sulawesi Barat dan kami melakoni akselerasi dengan bekerjasama, karena kami tidak bisa bekerja sendiri,” tambahnya.

Melihat capaian vaksin Sulbar yang sudah mencapai target 70 persen, Sudadi merasa bersyukur.

“Alhamdulillah Sulbar sudah mencapai 70 persen untuk tahap pertama, sesuai target di tingkat nasional,” ujarnya.

Meski begitu Sudadi mengatakan masih akan terus dan perlu melakukan sosialisasi kepada masyarakat agar tidak takut divaksin.

Belum lagi hingga saat ini masih ada beberapa orang tua siswa atau wali murid yang melarang anaknya vaksin karena isu hoax.

“Sosialisasi itu perlu dalam rangka akselerasi dan percepatan vaksinasi di Sulawesi Barat,” ucapnya.

Adapun target BIN Sulbar di bulan berikutnya masih sama, yakni 30 ribu warga dan tersebar di seluruh wilayah Sulbar.

“Kita sebar di beberapa titik di tiap kabupaten,”

Sudadi Berharap adanya vaksian masal BIN Sulbar ini bisa terus menaikan capaian untuk tahap pertama hingga kedua.

“Tahap kedua kita masih rendah dan upaya percepatan akan terus dilakukan,” pungkasnya.

Laporan : Bahar / HM Kr Yahya

Editor : Andi Sahal

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *