Panitia Saudagar Bugis Makassar Beri Cenderamata Ke Beberapa Tokoh

Kosongsatunews.com – Makassar, Perhelatan Pertemuan Saudagar Bugis Makassar (PSBM) ke 22 telah usai, namun ada sebagian saudagar bertanya cendera mata apa yang diberikan panitia kepada beberapa tokoh disaat pembukaan PSBM di hotel claro, sabtu (14/5/2022)

Cendera mata yang di bingkai frame emas itu adalah sebuah prangko, namanya prangko prisma, kata H.Mansyur Siri ketua panitia pelaksana

“Cendera mata pada PSBM ke 22 kali ini, berbentuk prangko, bukan lagi berupa kain sutera atau souvenir kerajinan tangan”Katanya

 

Ditempat terpisah, A. Zulfadly Samad Tahir ketua Pengurus Daerah Perkumpulan Filatelis Indonesia provinsi Sulawesi selatan (PD PFI Sulsel) saat dihubungi, selasa (17/5/2022) mengatakan Prangko Prisma itu singkatan dari Prangko Identitas Milik Anda, adalah prangko yang bisa di desain sesuai keinginan pemesannya, dapat menampilkan foto wajah, logo, atau identitas lainnya diatas prangko, dan dapat digunakan sebagai pemerangkoan pengiriman surat pos, tuturnya

Lebih lanjut zulfadly mengatakan prangko prisma utk cenderamata PSBM ini beda beda gambarnya, tergantung siapa penerimanya, tentu beda gambarnya antara JK, aksa Mahmud dan Alwi hamu, sebagai contoh; prisma milik Jusuf Kalla, gambar cover atas logo PSBM, kemudian dibawahnya ada foto bertiga JK, Aksa Mahmud dan Alwi Hamu, selanjutnya gambar JK saat menerima penghargaan tertinggi dari Jepang, gambar terakhir paling bawah JK menunjukkan telunjuknya, tutur zulfadly Samad Tahir.

Saat ditanya apakah semua orang bisa membuat prangko prisma, Fadly menjawab bisa “silahkan hubungi kantor pos terdekat dari rumah anda, lalu order prangko prisma sesuai keinginan dengan melampirkan gambar atau foto yang mau di prangko kan” Urainya

Bila anda domisili makassar, maka silahkan ke kantor pos besar jalan Slamet Riyadi, hubungi loket prisma atau loket benda filateli, kata Fadly diakhir pembicaraannya (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *